Patut Dicoba, Ini Tiga Menu Sahur yang Bikin Kuat di Saat Puasa Ramadan
SAHUR pertama Ramadan tentu menjadi moment yang paling spesial bagi umat Islam, apalagi di awal-awal puasa pasti semangatnya masih membara untuk bangun ketika sahur. Nah, sebagian orang pastinya mulai mencari-cari inspirasi menu sahur dan berbuka yang menggugah selera. Tak hanya lezat, menu sahur pertama juga sebaiknya mengandung nutrisi yang baik agar membuat tubuh tidak mudah lesu karena menahan lapar dan dahaga sampai waktu berbuka tiba. Berikut rekomendasi Menu Sahur Pertama Puasa yang di rangkum dari berbagai sumber, simak!
1. Ongseng Sayur Tiram
Tubuh memerlukan sayur untuk tambahan gizi, terlebih di waktu puasa. Mengonsumsi ongseng sayur siram yang terdiri dari wortel, jamur, brokoli, sawi putih dan sawi hijau bisa menjadi menu praktis. Cukup ongseng sayur di dalam wajan dan tambahkan saos tiram untuk menambah cita rasa.2. Sayur Bening
Mengonsumsi sayur bening di waktu sahur bisa menenangkan perut. Rasa hangat dan lembutnya sayur bayam bisa menambah vitamin dan mineral untuk menjalani ibadah puasa. Cara membuatnya cukup mudah, rebus air hingga mendidih, masukan bumbu berupa bawang merah, bawang putih, kencur, dan temu kunci. Terakhir masukkan sayur bayam, jagung dan tomat yang sudah dipotong-potong.3. Tumis Telur Tomat Orak-arik
Telur merupakan bahan makanan praktis di kala kesiangan saat sahur. Jika bosan dengan telur goreng atau dadar, coba buat tumis telur tomat orak-arik. Hanya butuh dua bahan untuk memasak menu ini, yakni telur dan tomat. Waktu yang dibutuhkan untuk memasak masakan ini juga cukup singkat dan tidak memerlukan waktu yang lama jadi tidak perlu takut terlambat sahur di hari pertama. (bbs/tgr)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: